Cara Membuat Kreasi Saung Unik dari Kardus Bekas

Oktober 19, 2013 1 komentar

Siapkan bahan kardus bekas. Gunakan kardus yang agak tebal untuk membuat saung ini. Saya menggunakan kardus bekas tv. Selain agar saung lebih kuat juga mempermudah dalam pengerjaan.

1
gambar 1
Potong kardus memanjang dengan lebar 1.5 cm dan panjang kira-kira 30 cm sebanyak 8 buah.

2
Gambar 2
Potong kardus dengan ukuran 14.5 x 14.5 cm.

3
Gambar 3
Potong kardus berbentuk segi tiga sebanyak 4 buah dengan ukuran panjang 18 cm, tinggi 11 cm, dan titik tengah 9 cm. Pastikan pola lekukan kardus mengarah ke atas bukan menyamping. Hal ini dilakukan agar ketika lapisan luar kadus dilepas maka bentuk polanya akan membentuk pola genting.

4
Gambar 4
Potong kardus dengan ukuran 11.5 x 3.5 cm sebanyak 3 buah, dan ukuran 3.5 x 3.5 cm sebanyak 2 buah.

5
Gambar 5
Pastikan semua bagian telah terpotong rapi.

6
Gambar 6
Untuk membuat tiang, potong kardus (di gambar 1) dengan ukuran panjang 14.5 cm sebanyak 8 buah. Bagian sisa potongan jangan dibuang, karena akan digunakan untuk membuat kaki saung.

789
Gambar 7, 8, 9
Lem dua buah potongan tiang menjadi satu, sehingga 8 potong tiang itu jika masing- masing sudah direkatkan akan menjadi 4 bagian tiang yang kokoh. Lihat gambar 9.

1011
Gambar 10, 11
Siapkan kardus yang lain, lalu kelupas bagian luarnya secara hati-hati dengan menggunakan cutter.

12131415
Gambar 12, 13, 14, 15
Potong lapisan luar yang telah dikelupas tadi, lalu tempelkan menggunakan lem pada tiang hingga menutupi rongga kardus. Lakukan proses ini hingga semua rongga pada tiang tertutup.

1617
Gambar 16, 17
Tutupi juga lapisan berongga pada bagian yang lain hingga setiap bagiannya terlihat lebih rapi.

18
Gambar 18
Lem sisi miring bagian atap lalu rekatkan setiap bagian dengan menggunakan kotak atau benda apa saja untuk menahan dan membentuk hingga benar-benar terekat sempurna. Lihat gambar.

19
Gambar 19
Siapkan semua bagian yang akan digabungkan.

2021222324
Gambar 20, 21, 22, 23 , 24
Gabungkan satu persatu bagian badan saung dengan hati-hati.

2526
Gambar 25, 26
Ambil potongan kardus “gambar 1”, lalu potong sesuai dengan lebar jarak antar tiang dan rekatkan pada bagian atas tiang hingga menjadi bagian penyanggah. Tahap ini diperlukan untuk memperkokoh saung dan membantu dalam proses pemasangan bagian atap.

27
Gambar 27
Rekatkan bagian atap pada tiang penyanggah menggunakan lem dengan sangat teliti dan memperhatikan sudut kemiringan.

28
Gambar 28
Ambil sisa potongan “gambar 6” lalu potong sepanjang 3.5 cm sebanyak 8 bagian. Proses ini dilakukan sama seperti pada gambar 6 – 15, namun dengan ukuran yang lebih pendek. potongan ini akan menjadi bagian kaki saung.

29
Gambar 29
Dari sisa potongan buatlah tangga seperti yang terlihat pada gambar.

30
Gambar 30
Rekatkan bagian kaki dan tangga. Tambahkan pula 4 buah list pada bagian atas genting. Jangan lupa untuk menutup celah kardus agar saung terlihat lebih rapi.

Setelah semua selesai lakukan penyemprotan dengan menggunakan vernis kayu agar tampilan saung terlihat lebih unik (mirip saung dari kayu).

saung n tmpt hp kardus

Itu saja, mudah-mudahan bermanfaat buat anda yang mau mencoba terjun dibidang wirausaha, sedang mengerjakan tugas sekolah, maupun yang sekedar membaca.

Jangan lupa kunjungi giestuff page di facebook http://www.facebook.com/profile.php?id=118463398185579&refid=5
Ditunggu likenya.

Bagian 2 segera menyusul.

Kategori:Kreasi unik

Cara Membuat Kreasi Tempat Permen Unik dari Kardus Bekas

Januari 28, 2011 33 komentar

Kreasi Unik Tempat Permen dari Kardus Bahan :

– Kardus Bekas

 

Alat Kerja :

– Cutter – Penggaris – Lem Kayu – Cat Kayu / pernis Kayu

 

Cara Membuat : –

Potong memanjang kardus bekas dengan ukuran lebar 1-1,5 cm, sebanyak 10-15 buah (tergantung panjang kardus tersebut). Untuk contoh, saya menggunakan 10 buah potongan dengan panjang kardus 35 cm. Yang harus diingat pada saat memotong jangan sampai searah dengan serat bagian dalam kardus! usahakan untuk memotong secara bersinggungan dengan pola serat tersebut.

– Lepaskan bagian luar kardus dengan menggunakan cara yang biasa digunakan untuk membuat efek genting pada Kreasi Rumah Unik dari Kardus. Bagian dalam maupun bagian luarnya jangan sampai sobek.

– Ambil 3 buah bagian luar yang telah dipisahkan, lalu buatlah lingkaran cincin seperti pada gambar.

– Sambung lingkaran tersebut dengan potongan-potongan yang sudah disediakan dengan lem (hanya pada bagian sambungannya saja). Perhatikan pola serat kardus harus ada di luar agar mudah membentuk lingkaran.

– Setelah semuanya tersambung, maka bentuknya akan seperti pada gambar berikut.

– Tekan bagian tengahnya secara berlahan. Hati-hati, pada saat menekan jangan sampai terlepas dari pola lingkaran karena anda akan kesulitan untuk menyatukannya kembali.

– Setelah sesuai dengan yang anda harapkan, maka bentuknya akan menjadiseperti berikut:

– Buatlah tatakannya untuk mengokohkan mangkuk tersebut. Satukan dengan menggunakan lem kayu, lalu cat / pernis lah semua bagian untuk mempercantik. penggunaan cat kayu atau pernis juga bermanfaat sebagai bahan perekat agar bentuk mangkuk tidak berubah.

Daaaan Wuaaalllaaahhhhh… Ready to use semoga bermanfaat

Kategori:Kreasi unik

Gie & Buzz – Tak Akan Mencintai Ku

Agustus 18, 2010 Tinggalkan komentar

Lagu : Gie & Buzz
Judul : Tak Akan Mencintai Ku
Format : MP3
Besar File : 4,16 Mb
Klik untuk download

Gie & Buzz – Saat Aku Memeluk Mu

Agustus 18, 2010 2 komentar

Lagu : Gie & Buzz
Judul : Saat Aku Memeluk Mu
Format : MP3
Besar File : 3,24 Mb
Klik untuk download

Lingkaran Keemasan

Agustus 16, 2010 Tinggalkan komentar

Ternyata tak pernah semudah yang aku bayangkan.
Menata hari demi hari dengan kesabaran..
Hingga datang kesadaran akan waktu yang terus mengalun,
Mengingatkan… menegur dan selalu membangunkan.
Hingga aku sulit untuk tertidur, bahkan meski hanya dalam angan.

Yang ku inginkan telah aku pasrahkan.
Tak mungkin Tuhan mencipta harapan hanya untuk ditangisi
Pastilah ada sesuatu yang akan mengisi
Namun keberadaannya tak pernah ku temui…
Entah di mata atau di hati..

Tiba-tiba aku hanya menjadi penari
Yang mengawasi pesona
Pemain yang selalu dicadangkan
Pemimpin yang diabaikan
Pendosa yang melenggok dengan sempurna.

Besar dan mengecil…
Ingat lalu terlupa,
Seperti cermin yang hanya selalu diperhatikan refleksi di dalamnya.
Seolah tak pernah ada… menjadi perantara tak bermakna.
Hingga mereka puas mempercantik diri lalu pergi.

Adakah hati yang akan tercuri
Oleh nyanyian kesendirian
Bersenandung lembut membuat harapan
Menyatukan serpihan, menguatkan niat
Menyematkan lingkaran keemasan

Kategori:Puisi

giestuff on facebook

Juni 20, 2010 5 komentar
Kategori:Uncategorized

Cara Membuat Kreasi Rumah Unik dari Kardus Bekas

Juni 19, 2010 140 komentar

Nah guys n girls,…. beberapa waktu yang lalu kan udah di kasih tau cara bikin kreasi unik buku dari kardus bekas.. skarang Giestuff mo kasih tau cara mengembangkan keterampilan dasar tersebut ke next level. pengembangannya guampang buanged. cuma butuh tingkat ketelitian yang lebih sama imajinasi yang lebih juga (gak lebih-lebih amat sih).
yang jelas kalo kamu bikinnya sabar, pasti hasilnyapun memuaskan. dan jangan lupa! nilai jualnya pun bakal lebih tinggi. ya lumayan lah kalu cuma buat beli BB baru.

ini dia, kita mulai ya…!

Alat nya seperti biasa
-Gunting
-Cutter
-Penggaris
-Pulpen
-Pinsil
-Penghapus
-Lem Kayu

Bahannya juga hampir sama
-Kardus bekas yang masih bagus (gak basah, sobek, terlipat dll)
-Plastik transparant. jumlahnya tergantung dari jumlah jendela yang mau dibikin.

Proses Persiapan Design Rumah (Skema)
Kita bisa membuat skema dari rumah kita sendiri atau bisa dengan mudah kita dapatkan dengan cara browsing gambar di internet. yang penting kita pilih gambar yang agak lengkap dengan mencantumkan ukuran yang sebenarnya. contohnya skema seperti di bawah ini.

nah gambar di atas akan memudahkan kita untuk membuat kreasi rumah kita jadi lebih mudah. ukuran panjang dan lebar ruangan menjadi patokan kita untuk menentukan besar kardus yang akan kita gunakan sebagai bagian alas.
jangan lupa, kita mungkin harus menyesuaikan skema dari yang aslinya juga, sesuai dengan kebutuhan. contoh saya buat kreasi rumah saya dengan menggunakan skema 3:100 untuk ukuran skema asli (6 : 100). itu artinya saya hanya membutuhkan panjang 3cm untuk pengganti ukuran asli 100cm dari yang seharusnya 6cm untuk perbandingan 100cm. Hal ini ditujukan untuk menghemat bahan yang akan kita gunakan. sekali lagi, tergantung berapa ukuran yang kita butuhkan untuk menggantikan ukuran aslinya tersebut.

Untuk Pembuatan Dinding
gunakan pisau cutter dengan mata pisau yang benar-benar tajam. kita mulai dengan menyiapkan kardus (untuk skema 3:100) lalu memotong bahan kardus menjadi bagian-bagian dinding secara terpisah yang terdiri dari tinggi dan lebar dari dinding saja.

Perekatan
Untuk bagian ini gunakan lem kayu dan jangan lupa ketelitan dan kerapihan, karena tingkat keseimbangan bagian-bagian ruangan akan ditentukan pada bagian ini. Bisa dilihat pada gambar

Jendela dan Pintu
bagian ini juga lumayan sulit untuk tingkatan pemula. tapi kalau terus di coba pasti bisa. Potong plastik transparan -yang biasa kita gunakan untuk presentasi- sesuai dengan ukuran jendela. lalu rekatkan pada bagian jendela dengan hati-hati. hal ini untuk menimbulkan efek kaca jendela yang sesungguhnya. untuk bagian pintu, potong kardus dengan ukuran pintu. lalu oleskan lem kayu hanya pada bagian salah satu sisinya saja, agar pintu dapat ditutup dan dibuka.

Bagian Atap
Bagian ini sebenarnya bagian yang paling mudah. soalnya hampir sama dengan proses dekorasi pada buku unik untuk menbuat efek genting.

Nah proses tersebuti baru 60% saja menuju siap dipasarkan…
berikut gambarnya:

Dekorasi
Bagian ini bisa kita masukan sebelum semua bagian atap kita rakatkan secara permanen. dekorasi dalam ruangan bisa berbentuk tangga, bak mandi, kursi, tempat tidur dan lainnya.

Anda juga bisa menjadikan atap tidak permanen dengan membuat struktur bagian atap terpisah dengan dinding rumah. seperti pada gambar dibawah:

Finishing
Nah jika semua sudah dirasa siap, yang tertinggal cuma proses pengecatan dan dekorasi tambahan. pengecatan bisa kita gunakan cat kayu dan untuk proses dekorasi tambahan seperti rumput, kita bisa gunakan potongan karpet bekas berwarna hijau atau untuk pohon, boneka, semak-semak dan binatang, kita bisa membeli di toko dekorasi atau toko bahan kue dengan harga yang sangat murah.
duuaaaannnnn wualah…

selamat Berkreasi!!!

didapat dari berbagai sumber.

Kategori:Kreasi unik

Sahabat Yang Memaki

Mei 31, 2010 6 komentar

Apakah aku di mata mu kawan?
Ketika aku mengorbankan waktu ku untuk menenangkan mu…
Ketika aku mengerahkan semua tenaga ku untuk menemukan mu…
Ketika aku menanggalkan semua hak ku untuk mengertikan mu…

Apakah aku di mata mu kawan?
Saat matahari terbenam dan kau merindukan aku…
Saat kau diliputi kesedihan dan kau menginginkan aku…
Saat ceria mu hilang dan kau membutuhkan aku…

Apakah aku di mata mu kawan?
Ketika aku mengabulkan mimpi mu…
Ketika aku memaafkan kesalahan mu…
Ketika kau mewajarkan rasa sakit ku…

Masihkah kau membicarakan aku dengan yang lain?
Masihkan kau kerasukan tawa dengan ejekan mu terhadap ku?
Masihkan kau akan tersenyum ketika aku bersedih?
Terhina bukan karena musuh…

Nyata dan ada
Aku menerangi mu dan kau memadamkan cahaya itu
Padahal kalian berteriak ketakutan dalam gelap yang sesungguhnya…
Kau tak bergerak, diam ketika tak ada yang menuntun mu…

Lalu, apa aku di mata mu kawan?
Aku yang menganggap kau sahabat ku… sahabat yang memaki ku…
Padahal kau selama ini tidur nyenyak di bawah ketiak ku…
Namun kau selalu terbangun seolah aku tak pernah di sana melindungi mu…

By Yogi Yogaswara, S.S

Kategori:Puisi

Saat Aku Memeluk Mu

Mei 31, 2010 14 komentar

Artis : Gie & Buzz
Judul : Saat Aku Memeluk Mu
Format : Audio, MP3
Besar File : 3.318kb
klik untuk download

New released

Mei 18, 2010 1 komentar

Artis: Gie & Buzz
Judul: Fly A Different Blue
Format: Audio MP3
Besar file: 2.830kb
Click to download

Artis: Gie & Buzz
Judul: Blessing Afternoon
Format: Audio MP3
Besar file: 2.406kb
Klick to download